HENING PEPOHONAN
Bilakah waktu kan berhenti dan kaupun merasa cukup akan nikmat dunia saat pagimu kedatangan butir-butir cahaya keemasan yang jatuh di dedaunan. Tubuhmu pepohonan yang berakar-akar, bercabang-cabang, beranting-ranting, berdaun-daun yang setiap saat merambah tanah, dibelai angin, diterpa hujan, dihajar petir. Dudukmu hening di tengah ribuan pepohonan yang mendaki puncak merogoh langit. Maka penyesalan yang terdalamlah ketika kau merasa cukup akan butir-butir keemasan itu. Yang memang kan datang setiap saat untuk menggodamu.
Bogor 0910
SELAYANG BAYANG
SELAMAT DATANG
adalah ruang di mana ada kehidupan yang saling menghidupi. Mungkin ada puisi, mungkin ada cerita, mungkin ada renungan atau oleh-oleh kecil atas sebuah perjalanan, mungkin ada imaji, bahkan mungkin sekedar omelan belaka. Suka maupun tak, apabila berkenan, tinggalkan jejak kata.
Apapun, selamat menikmati. Semoga menjadi inspirasi.
Terima kasih telah berkunjung.
Rabu, 29 September 2010
Selasa, 21 September 2010
CERPEN
Cerpen KOMPAS Minggu, 6 Juni 2010 :
PILIHAN IBU - Ersta Andantino -
Sudah dua minggu ini Farida panik mencari seorang pembantu rumah tangga. Sebab seminggu lagi dia harus masuk kantor. Sebuah perusahaan periklanan telah menerima lamaran kerjanya tiga minggu yang lalu dengan gaji seperti yang dia minta. Sebuah harapan yang terwujud ketika rumah tangganya harus segera mendapat tambahan pemasukan keuangan. Ekonomi rumah tangganya harus segera disokong. Mengingat Alya, anaknya, empat bulan lagi sudah harus masuk Sekolah Dasar. Sedang mengandalkan gaji Gunadi, suaminya, menurut perhitungan mereka berdua tak cukup.
Sesungguhnya memang sudah menjadi perjanjian sebelum menikah, rumah tangga mereka akan ditopang oleh dua tiang pemasukan keuangan. Jadi Gunadi tak keberatan bila Farida bekerja. Mereka sadar, bekerja tak sekedar sebagai aktualisasi hidup. Tapi yang lebih penting adalah pemenuhan kebutuhan dan ekonomi rumah tangga. Mereka tahu, jaman terus berkembang dan kebutuhan ke depan semakin beraneka macam.
Sudah sejak tahun lalu Farida rajin mengirim lamaran-lamaran ke perusahaan-perusahaan. Beberapa kali juga sudah mendapat panggilan test dan wawancara. Namun gagal. Kini, sebuah perusahaan periklanan menerimanya sebagai karyawan. Bergembiralah ia.
Persoalan yang muncul kemudian, seperti yang sudah diduga sebelumnya, mereka membutuhkan seorang pembantu rumah tangga untuk menemani Alya di rumah. Seseorang yang dapat dipercaya untuk menangani kebutuhan Alya, sementara Farida tak di rumah. Seorang pembantu dengan kriteria ; telaten dengan seorang anak kecil dan mengerjakan pekerjaan standar, seperti mengepel dan menyeterika. Tak usah mencuci karena sudah diwakili oleh sebuah mesin. Tak bisa masak, tak apa. Toh, sekarangpun mereka telah berlangganan makanan katering. Dan rencananya akan tetap begitu.
Telah mereka cari berbagai informasi tentang bagaimana mendapatkan seorang pembantu rumah tangga. Berbagai kemungkinan telah dijajaki. Dari mendapatkan pembantu lewat agen-agen penyalur hingga menelepon teman dan kerabat apabila mempunyai pembantu lebih atau teman dari pembantu yang telah bekerja.
Gunadi dan Farida sendiri sesungguhnya lebih suka memilih lewat jalur kekerabatan dan pertemanan. Lebih nyaman saja menurut mereka. Karena dipastikan sudah mengenal hubungan satu sama lain. Untuk hal ini karena kesibukan di kantornya, Gunadi menyerahkan sepenuhnya urusan ini pada Farida. Maka kini Faridalah yang pusing tujuh keliling.
Namun hingga tinggal dua minggu lagi Farida bekerja, pembantu rumah tangga yang mereka inginkan belum juga didapat. Beberapa hari yang lalu Gunadi sudah mengajak Farida berdiskusi bilamana mereka mengambil pembantu lewat agen penyalur saja. Namun Farida masih belum setuju. Farida masih menunggu kabar dari ibunya di Solo yang katanya akan mencarikan dari sana. Gunadi tak dapat menolak pertimbangan Farida. Karena menurutnya, kalau mertuanya yang mendapatkan pembantu, tentu itu lebih baik. Pasti jaminan mutu. Paling tidak, pengalaman mertuanya lebih dapat diandalkan dalam menilai seseorang. Masih terngiang di telinga ketika ibu mertuanya bertelepon dengannya :
“sudah, ibu saja yang cari dari sini. Nanti ibu seleksi. Kasian Alya kalau dapet
pembantu yang ra karuan. Biar ibu saja yang cari di sini.”
Tapi sudah seminggu lebih belum juga ada kabar dari ibu mertuanya.
TULULULULULUT...telepon rumah berbunyi ketika Farida dan Gunadi baru saja menyelesaikan makan malamnya. Farida yang sedang membereskan meja makan segera menghentikan pekerjaannya dan berjalan beberapa langkah ke belakang. Telepon itu menempel di dinding tak jauh dari tempatnya tadi berdiri.
“Assalamualaikum,” sapanya.
“Waalaikum salam,” jawab suara lembut di seberang sana. Ibunya. “Da, ibu sudah dapat orangnya,” katanya kemudian.
Pasti ini tentang pembantu, pikir Farida. Inilah kabar yang dia tunggu dari ibunya. “Iya Bu, bagaimana ?”
“Kamu pasti ndak nyangka, siapa yang mau ibu tawarkan sama kamu,”
“Siapa ?”
“Wong ibu aja kaget kok...tiba-tiba saja dia datang ke sini. Ya mungkin ini jodohmu, Da,”
“Iya, siapa Bu ?”
“Masih ingat ndak, siapa yang menolongmu waktu kamu kecemplung kali dulu ?”
“Emmmm.....” Farida memeras otaknya untuk melayangkan ingatan kembali ke masa kecilnya. Ya. Waktu kecil dulu, mungkin lebih besar sedikit dari Alya, dia pernah tercebur di sebuah kali kecil. Kali untuk pengairan persawahan yang kebetulan sedang berarus deras sehabis hujan. “Mbak Supriatun ?” Tanyanya kemudian ketika ingatan itu telah tergambar.
Terdengar tawa ibunya di seberang sana. “Bener,” katanya setelah tawanya mereda. “Kok ya tiba-tiba dia mbejedul, nongol di rumah. Mau cari kerja katanya.”
“Lalu, ibu tawarin ?”
“Ya iya. Dan dia langsung mau. Kamu sendiri gimana ?”
Farida terdiam. Dia mencoba mengingat sosok Mbak Supriatun. Setua apakah dia sekarang. Tak ada yang diingatnya dari perempuan yang pernah bekerja ikut ibunya itu. Karena cukup banyak perempuan yang pernah bekerja di sana. Ah, tak ada yang diingatnya.
“Aku lupa Bu, setua apa dia sekarang ?”
“Ya lumayan lah. Dulu mungkin beda umurnya sama kamu sekitar lima belas tahunan atau lebih. Lha, itung aja sekarang kira-kira berapa.”
Farida menaksir, mungkin usia Mbak Supriatun sudah empat puluhan. Masih kuatkah ia bekerja sebagai pembantu rumah tangga ? Tanyanya dalam hati.
“Ya sudah. Terima saja dulu. Kamu kan sebentar lagi masuk bekerja. Kasihan Alya. Ibu pikir Supriatun ini bisa kok. Dia itu sudah punya cucu satu lho. Dia dulu kan kawin muda. Beberapa tahun setelah pulang ke desanya dia menikah. Jadi sudah pasti terbiasa dengan anak-anak. Lagipula bekerja di rumahmu kan nggak terlalu berat.”
“Nanti aku bicara sama Mas Gunadi, Bu. Biar dia juga tahu dan ikut memutuskan.”
“Ya...ya...saran ibu sih sebaiknya terima saja ya. Kasihan Supriatunnya juga. Dia butuh uang dan sudah mau bekerja di Jakarta.”
Setelah bertelepon dengan ibunya, Farida mendiskusikan kabar itu dengan Gunadi. Juga cerita-cerita tentang jasa Supriatun yang telah menyelamatkan nyawanya ketika tercebur kali irigasi persawahan. Dan beberapa cerita tentang siapa Supriatun yang dia sendiri tak yakin benar mengingatnya. Gunadipun langsung setuju.
Empat hari setelah memberi kabar persetujuan, Supriatun langsung ke Jakarta dengan kereta api sendirian. Farida, Gunadi dan Alya menjemputnya di stasiun Gambir. Sudah tergambar jelas di benak mereka berdua akan kesungguhan niat bekerja, Supriatun. Melihat betapa berani perempuan itu pergi sendiri ke Jakarta. Hal yang belum pernah dilakukannya.
Jarak berpuluh tahun tentu telah mengubur sebagian ingatan. Apalagi setiap saat dunia berubah. Juga manusia, penghuninya. Setali tiga uang dengan Farida. Dia betul-betul tak tahu, bagaimana sosok Supriatun sekarang. Namun ibunya sudah mengingatkan akan sebuah tahi lalat besar di kening kiri perempuan itu. Farida sedikit mengingatnya. Namun, itulah petunjuk sosok Supriatun. Petunjuk lain dari ibunya adalah di mana Supriatun duduk di gerbong kereta juga menjadi andalan.
Dan pertemuan pun berlangsung. Supriatun mengenal sosok Farida lebih dulu. Perempuan itu melambai-lambaikan tangan ketika turun dari gerbong kereta. Dengan bersamaan pula ingatan-ingatan Farida keluar berhamburan. Supriatun datang seperti membawa serta kenangan masa kecilnya. Farida memeluk tubuh mungil Supriatun.
“Njenengan tidak berubah Mbak. Masih suka memelihara rambut panjang,” kata Supriatun lalu tersenyum.
“Walah....kok saya malah lupa wajah Mbak Atun. Lagipula Mbak Atun kok masih ingat saja sih...” balas Farida.
“Ah..di desa itu orangnya sedikit jadi gampang mengingatnya. Sementara di kota banyak ketemu orang. Pasti gampang lupa,”
Mereka tertawa berbarengan.
Selanjutnya Farida memperkenalkan Gunadi dan Alya.
“Ih...cantik seperti ibunya. Mirip Mbak juga di waktu kecil, ” kata Supriatun demi melihat Alya.
Supriatun, perempuan berusia 48 tahun itupun bekerja dan tinggal di keluarga Gunadi. Keluarga dari anak perempuan majikannya yang pernah diasuhnya dulu. Bagi dirinya, ini seperti mengulang masa lalu. Bedanya, hanya pada jamannya.
Ya, jamannya. Dulu dia mengasuh Farida di halaman depan. Bawah pohon asam. Atau jalan-jalan ke sawah. Sampai terjadi kecelakaan Farida terpeleset, tercebur kali irigasi. Beruntung Supriatun pemberani dan pandai berenang. Farida yang sudah terseret arus ditariknya ke tepian. Lalu dibantu naik oleh seorang penggembala kerbau. Jamannya kini dia mengasuh anak dari anak majikannya dulu, Alya, di dalam rumah. Di bawah hembusan mesin penyejuk udara. Dengan beraneka mainan warna-warni dan buku-buku cerita. Sayang, Supriatun tak dapat membaca. Bila Alya memintanya mendongeng dari buku-buku itu, Supriatun hanya menebak-nebak dari gambarnya. Atau dia dongengkan saja dari cerita-cerita yang pernah dikenalnya, Utek-utek ugel, Kancil dan Sabuk Nabi Sulaiman, Kisah Kambing dan Harimau.
Tentu saja ada perasaan asing menyelimutinya. Supriatun merasa tercebur ke dunia yang lain dari dunianya di desa. Meski Ndoro Putri, Ibu Farida, sudah membekalinya dengan berbagai pengetahuan kehidupan di kota, tak urung dia tetap merasa aneh. Tapi sudah menjadi tekadnya. Karena ini adalah kemauannya setelah suaminya diPHK dari pabrik tebu yang tak jauh dari desa. Tak ada lagi sumber keuangan keluarga. Dua anaknya masih SMA dan butuh biaya. Meski satu anak tertua sudah berkeluarga dan memberikan satu cucu, mereka tentu masih terlalu repot mengurusi rumah tangganya sendiri. Apalagi diharapkan mengurusinya. Kini, sambil menunggu sang suami mendapatkan pekerjaan kembali, dia memutuskan untuk pergi bekerja.
Di rumah keluarga Gunadi, dia tak boleh memasak. Karena keluarga itu sudah berlangganan makanan katering. Makanan yang diantar oleh seorang pemuda seumuran anaknya yang terkecil dengan sepeda motor yang dirancang untuk membawa banyak rantang makanan. Supriatun ingat sepeda anaknya laki-lakinya yang boncengannya dipasangi dua buah keranjang untuk mengangkut rumput makanan ternak.
Makanan katering tak disukai oleh Supriatun. Menurutnya, makanan itu kurang bumbu. Terlalu banyak vetsin yang seringkali membuatnya mual. Diam-diam, hampir setiap hari, Supriatun hanya makan berlauk sambal demi menghindari lauk, sayur atau makanan lain yang bagi lidahnya sangat terasa terlalu gurih. Atau hanya ditambah sekerat tempe, tahu. Meski makanan itu juga berasa vetsin juga.
Telah sebulan lebih Supriatun tinggal di keluarga Gunadi. Telah sekian lama pula dia dapat menilai kehidupan rumah tangga Gunadi dan Farida. Terbersit dalam pikirannya ; ternyata kehidupan berkeluarga di desa dan di kota sangat jauh berbeda. Dia teringat sinetron-sinetron dan berita-berita artis yang ditonton di layar tv-nya. Ternyata dunia seperti itu hampir benar adanya. Beberapa hari terkahir ini dia melihat Gunadi dan Farida bertengkar. Sumpah serapah dan kata “cerai, cerai, cerai” berhamburan ke udara. Kalau sudah begitu, dia, tanpa disuruh, segera menyelamatkan Alya. Agar tak melihat pertengkaran ke dua orang tuanya. Menurutnya, orang tua tak baik bertengkar di depan anak. Supriatun mengajaknya bermain sepeda di jalan aspal depan rumah. Namun bila suara pertengkaran itu merembes keluar, membuat beberapa orang yang lewat di depan rumah mereka menengok lalu melempar wajah tanya kepada Supriatun, perempuan itu tak dapat menahan senyum kecutnya.
Meski baru dua bulan, dari pertengkaran-pertengkaran itu Supriatun dapat membaca masalah-masalah yang sering kali dipersoalkan. Di antaranya adalah teguran Gunadi kepada Farida akan berkurangnya perhatian terhadap Alya, lalu keberatan Farida akan kesibukan Gunadi yang kian menjadi setelah Supriatun datang. Laki-laki itu semakin kerap beberapa hari tak pulang dengan alasan bisnis ke luar kota. Dan berdua mereka akhirnya saling menyalahkan.
Supriatun sepenuhnya sadar, kehadirannya di keluarga ini sangat menjadi tumpuan. Sendirian dia menangani Alya, mengantar jemput ke sekolah TK yang hanya tak sampai seratus meter dari rumah, mengurus akuarium dan taman depan, menangani pekerjaan rumah tangga diluar mencuci dan memasak.
Namun, sekuat-kuat hati Supriatun, jebol pula pertahanan perasaannya. Suatu malam dia menangis sedih. Meratapi hidup keluarga Farida dan Gunadi. Terbayang dalam pikirannya sebuah perceraian yang seperti dia tonton di berita-berita artis. Perceraian yang kata-katanya selalu mencuat di setiap pertengkaran Farida dan Gunadi. Perceraian, yang dalam pikirannya, tentu membuat semua sengsara. Alya, anak kecil itu tentu menjadi korban. Lalu bagaimana dengan Ndoro Putri di Solo ? Pasti akan timbul pertanyaan pada dirinya. Tak urung dia pun akan terlibat. Dia takut pula dipersalahkan.
Apa daya Supriatun. Perempuan desa yang pikirannya tentang pernikahan adalah sederhana. Bahwa pernikahan bagaimanapun sengsaranya harus dipertahankan. Seperti dirinya kini yang terbelit persoalan keuangan. Bahu-membahu, Supriatun dan suaminya mencari uang. Bahkan sampai dia meninggalkan suami dan anaknya di desa. Suaminya merelakannya.
Perempuan desa itu kini mulai tak tahan dengan keadaan keluarga Gunadi dan Farida. Terbersit di hati Supriatun untuk berhenti bekerja saja dari keluarga itu. Kembali ke desa menjalani kehidupan apa adanya. Mencari pekerjaan di desa seadanya.
Suatu hari tangis Supriatun didengar oleh Farida yang pulang menjelang tengah malam. Farida terkejut dan agak takut mendengar tangisan lirih di kala malam hendak mencapai puncaknya itu. Mengendap endap dia di dekat kamar perempuan desa itu. Mencari asal suara tangisan itu. Ternyata benar seperti dugaannya. Itu suara tangis Supriatun. Farida mendekati pintu dan mengetuknya.
“Mbak.....mbak...mbak Atun kenapa ?” Tanya Farida.
“Eh...anu....sebentar.....” jawab Supriatun dengan suara lirih dan tergopoh-gopoh. Masih terdengar isakan di sana.
Tak lama pintu dibuka. Dan tampaklah muka sembab perempuan desa itu. Air matanya masih menggenang di pelupuknya. Supriatun memaksakan tersenyum. Lalu dia menghambur ke tubuh Farida. Memeluknya.
Farida sejenak terkejut dan kemudian mendekap tubuh Supriatun.
“Mbak Atun kenapa menangis ?” Tanya Farida.
“Saya sedih, saya ndak kuat kerja di sini,”
“Lho...sedihnya kenapa ? Nggak kuatnya kenapa ?” Tanya Farida yang mulai diserang kebingungan kalau-kalau Supriatun benar-benar tak tahan karena kangen anak dan suaminya.
“Saya sedih....karena Mbak Farida dan Mas Gunadi bertengkar terus. Saya ndak kuat Mbak...Saya mau pulang saja,” kata Supriatun sambil menangis kembali. Tersedu-sedu.
Farida melepaskan pelukannya. Begitu pula Supriatun. Dalam jarak yang amat dekat mereka bersitatap. Mata Farida juga mulai berkaca-kaca. Beberapa menit mereka terdiam. Seperti ada bahasa yang susah disampaikan.
Namun akhirnya, Farida, memecah keheningan sejenak itu, “Mbak Atun...maafkan saya. Saya memahami kesedihan Mbak. Maafkan kami. Kami sendiri sedang meyesuaikan diri dengan kondisi kami sekarang ini, Tapi tolong Mbak....Mbak Atun jangan pulang. Saya sepertinya akan membutuhkan Mbak Atun dalam jangka waktu yang agak lama. Dua hari yang lalu saya mendapat kabar dari dokter kandungan. Sayang sudah isi lagi. Sudah hampir satu bulan. Saya janji deh, nggak akan bertengkar lagi....”
Wajah mereka saling berhadapan. Mata mereka saling menyelami perasaan dalam hati lawan bicaranya. Raut muka Supriatun tampak mulai berubah berbinar, mensyukuri apa yang telah didapat oleh Farida. Kemudian tersenyum dan pelan-pelan mengangguk. Faridapun tersenyum. Dalam keheningan mereka kembali berpeluk. ****
PILIHAN IBU - Ersta Andantino -
Sudah dua minggu ini Farida panik mencari seorang pembantu rumah tangga. Sebab seminggu lagi dia harus masuk kantor. Sebuah perusahaan periklanan telah menerima lamaran kerjanya tiga minggu yang lalu dengan gaji seperti yang dia minta. Sebuah harapan yang terwujud ketika rumah tangganya harus segera mendapat tambahan pemasukan keuangan. Ekonomi rumah tangganya harus segera disokong. Mengingat Alya, anaknya, empat bulan lagi sudah harus masuk Sekolah Dasar. Sedang mengandalkan gaji Gunadi, suaminya, menurut perhitungan mereka berdua tak cukup.
Sesungguhnya memang sudah menjadi perjanjian sebelum menikah, rumah tangga mereka akan ditopang oleh dua tiang pemasukan keuangan. Jadi Gunadi tak keberatan bila Farida bekerja. Mereka sadar, bekerja tak sekedar sebagai aktualisasi hidup. Tapi yang lebih penting adalah pemenuhan kebutuhan dan ekonomi rumah tangga. Mereka tahu, jaman terus berkembang dan kebutuhan ke depan semakin beraneka macam.
Sudah sejak tahun lalu Farida rajin mengirim lamaran-lamaran ke perusahaan-perusahaan. Beberapa kali juga sudah mendapat panggilan test dan wawancara. Namun gagal. Kini, sebuah perusahaan periklanan menerimanya sebagai karyawan. Bergembiralah ia.
Persoalan yang muncul kemudian, seperti yang sudah diduga sebelumnya, mereka membutuhkan seorang pembantu rumah tangga untuk menemani Alya di rumah. Seseorang yang dapat dipercaya untuk menangani kebutuhan Alya, sementara Farida tak di rumah. Seorang pembantu dengan kriteria ; telaten dengan seorang anak kecil dan mengerjakan pekerjaan standar, seperti mengepel dan menyeterika. Tak usah mencuci karena sudah diwakili oleh sebuah mesin. Tak bisa masak, tak apa. Toh, sekarangpun mereka telah berlangganan makanan katering. Dan rencananya akan tetap begitu.
Telah mereka cari berbagai informasi tentang bagaimana mendapatkan seorang pembantu rumah tangga. Berbagai kemungkinan telah dijajaki. Dari mendapatkan pembantu lewat agen-agen penyalur hingga menelepon teman dan kerabat apabila mempunyai pembantu lebih atau teman dari pembantu yang telah bekerja.
Gunadi dan Farida sendiri sesungguhnya lebih suka memilih lewat jalur kekerabatan dan pertemanan. Lebih nyaman saja menurut mereka. Karena dipastikan sudah mengenal hubungan satu sama lain. Untuk hal ini karena kesibukan di kantornya, Gunadi menyerahkan sepenuhnya urusan ini pada Farida. Maka kini Faridalah yang pusing tujuh keliling.
Namun hingga tinggal dua minggu lagi Farida bekerja, pembantu rumah tangga yang mereka inginkan belum juga didapat. Beberapa hari yang lalu Gunadi sudah mengajak Farida berdiskusi bilamana mereka mengambil pembantu lewat agen penyalur saja. Namun Farida masih belum setuju. Farida masih menunggu kabar dari ibunya di Solo yang katanya akan mencarikan dari sana. Gunadi tak dapat menolak pertimbangan Farida. Karena menurutnya, kalau mertuanya yang mendapatkan pembantu, tentu itu lebih baik. Pasti jaminan mutu. Paling tidak, pengalaman mertuanya lebih dapat diandalkan dalam menilai seseorang. Masih terngiang di telinga ketika ibu mertuanya bertelepon dengannya :
“sudah, ibu saja yang cari dari sini. Nanti ibu seleksi. Kasian Alya kalau dapet
pembantu yang ra karuan. Biar ibu saja yang cari di sini.”
Tapi sudah seminggu lebih belum juga ada kabar dari ibu mertuanya.
TULULULULULUT...telepon rumah berbunyi ketika Farida dan Gunadi baru saja menyelesaikan makan malamnya. Farida yang sedang membereskan meja makan segera menghentikan pekerjaannya dan berjalan beberapa langkah ke belakang. Telepon itu menempel di dinding tak jauh dari tempatnya tadi berdiri.
“Assalamualaikum,” sapanya.
“Waalaikum salam,” jawab suara lembut di seberang sana. Ibunya. “Da, ibu sudah dapat orangnya,” katanya kemudian.
Pasti ini tentang pembantu, pikir Farida. Inilah kabar yang dia tunggu dari ibunya. “Iya Bu, bagaimana ?”
“Kamu pasti ndak nyangka, siapa yang mau ibu tawarkan sama kamu,”
“Siapa ?”
“Wong ibu aja kaget kok...tiba-tiba saja dia datang ke sini. Ya mungkin ini jodohmu, Da,”
“Iya, siapa Bu ?”
“Masih ingat ndak, siapa yang menolongmu waktu kamu kecemplung kali dulu ?”
“Emmmm.....” Farida memeras otaknya untuk melayangkan ingatan kembali ke masa kecilnya. Ya. Waktu kecil dulu, mungkin lebih besar sedikit dari Alya, dia pernah tercebur di sebuah kali kecil. Kali untuk pengairan persawahan yang kebetulan sedang berarus deras sehabis hujan. “Mbak Supriatun ?” Tanyanya kemudian ketika ingatan itu telah tergambar.
Terdengar tawa ibunya di seberang sana. “Bener,” katanya setelah tawanya mereda. “Kok ya tiba-tiba dia mbejedul, nongol di rumah. Mau cari kerja katanya.”
“Lalu, ibu tawarin ?”
“Ya iya. Dan dia langsung mau. Kamu sendiri gimana ?”
Farida terdiam. Dia mencoba mengingat sosok Mbak Supriatun. Setua apakah dia sekarang. Tak ada yang diingatnya dari perempuan yang pernah bekerja ikut ibunya itu. Karena cukup banyak perempuan yang pernah bekerja di sana. Ah, tak ada yang diingatnya.
“Aku lupa Bu, setua apa dia sekarang ?”
“Ya lumayan lah. Dulu mungkin beda umurnya sama kamu sekitar lima belas tahunan atau lebih. Lha, itung aja sekarang kira-kira berapa.”
Farida menaksir, mungkin usia Mbak Supriatun sudah empat puluhan. Masih kuatkah ia bekerja sebagai pembantu rumah tangga ? Tanyanya dalam hati.
“Ya sudah. Terima saja dulu. Kamu kan sebentar lagi masuk bekerja. Kasihan Alya. Ibu pikir Supriatun ini bisa kok. Dia itu sudah punya cucu satu lho. Dia dulu kan kawin muda. Beberapa tahun setelah pulang ke desanya dia menikah. Jadi sudah pasti terbiasa dengan anak-anak. Lagipula bekerja di rumahmu kan nggak terlalu berat.”
“Nanti aku bicara sama Mas Gunadi, Bu. Biar dia juga tahu dan ikut memutuskan.”
“Ya...ya...saran ibu sih sebaiknya terima saja ya. Kasihan Supriatunnya juga. Dia butuh uang dan sudah mau bekerja di Jakarta.”
Setelah bertelepon dengan ibunya, Farida mendiskusikan kabar itu dengan Gunadi. Juga cerita-cerita tentang jasa Supriatun yang telah menyelamatkan nyawanya ketika tercebur kali irigasi persawahan. Dan beberapa cerita tentang siapa Supriatun yang dia sendiri tak yakin benar mengingatnya. Gunadipun langsung setuju.
Empat hari setelah memberi kabar persetujuan, Supriatun langsung ke Jakarta dengan kereta api sendirian. Farida, Gunadi dan Alya menjemputnya di stasiun Gambir. Sudah tergambar jelas di benak mereka berdua akan kesungguhan niat bekerja, Supriatun. Melihat betapa berani perempuan itu pergi sendiri ke Jakarta. Hal yang belum pernah dilakukannya.
Jarak berpuluh tahun tentu telah mengubur sebagian ingatan. Apalagi setiap saat dunia berubah. Juga manusia, penghuninya. Setali tiga uang dengan Farida. Dia betul-betul tak tahu, bagaimana sosok Supriatun sekarang. Namun ibunya sudah mengingatkan akan sebuah tahi lalat besar di kening kiri perempuan itu. Farida sedikit mengingatnya. Namun, itulah petunjuk sosok Supriatun. Petunjuk lain dari ibunya adalah di mana Supriatun duduk di gerbong kereta juga menjadi andalan.
Dan pertemuan pun berlangsung. Supriatun mengenal sosok Farida lebih dulu. Perempuan itu melambai-lambaikan tangan ketika turun dari gerbong kereta. Dengan bersamaan pula ingatan-ingatan Farida keluar berhamburan. Supriatun datang seperti membawa serta kenangan masa kecilnya. Farida memeluk tubuh mungil Supriatun.
“Njenengan tidak berubah Mbak. Masih suka memelihara rambut panjang,” kata Supriatun lalu tersenyum.
“Walah....kok saya malah lupa wajah Mbak Atun. Lagipula Mbak Atun kok masih ingat saja sih...” balas Farida.
“Ah..di desa itu orangnya sedikit jadi gampang mengingatnya. Sementara di kota banyak ketemu orang. Pasti gampang lupa,”
Mereka tertawa berbarengan.
Selanjutnya Farida memperkenalkan Gunadi dan Alya.
“Ih...cantik seperti ibunya. Mirip Mbak juga di waktu kecil, ” kata Supriatun demi melihat Alya.
Supriatun, perempuan berusia 48 tahun itupun bekerja dan tinggal di keluarga Gunadi. Keluarga dari anak perempuan majikannya yang pernah diasuhnya dulu. Bagi dirinya, ini seperti mengulang masa lalu. Bedanya, hanya pada jamannya.
Ya, jamannya. Dulu dia mengasuh Farida di halaman depan. Bawah pohon asam. Atau jalan-jalan ke sawah. Sampai terjadi kecelakaan Farida terpeleset, tercebur kali irigasi. Beruntung Supriatun pemberani dan pandai berenang. Farida yang sudah terseret arus ditariknya ke tepian. Lalu dibantu naik oleh seorang penggembala kerbau. Jamannya kini dia mengasuh anak dari anak majikannya dulu, Alya, di dalam rumah. Di bawah hembusan mesin penyejuk udara. Dengan beraneka mainan warna-warni dan buku-buku cerita. Sayang, Supriatun tak dapat membaca. Bila Alya memintanya mendongeng dari buku-buku itu, Supriatun hanya menebak-nebak dari gambarnya. Atau dia dongengkan saja dari cerita-cerita yang pernah dikenalnya, Utek-utek ugel, Kancil dan Sabuk Nabi Sulaiman, Kisah Kambing dan Harimau.
Tentu saja ada perasaan asing menyelimutinya. Supriatun merasa tercebur ke dunia yang lain dari dunianya di desa. Meski Ndoro Putri, Ibu Farida, sudah membekalinya dengan berbagai pengetahuan kehidupan di kota, tak urung dia tetap merasa aneh. Tapi sudah menjadi tekadnya. Karena ini adalah kemauannya setelah suaminya diPHK dari pabrik tebu yang tak jauh dari desa. Tak ada lagi sumber keuangan keluarga. Dua anaknya masih SMA dan butuh biaya. Meski satu anak tertua sudah berkeluarga dan memberikan satu cucu, mereka tentu masih terlalu repot mengurusi rumah tangganya sendiri. Apalagi diharapkan mengurusinya. Kini, sambil menunggu sang suami mendapatkan pekerjaan kembali, dia memutuskan untuk pergi bekerja.
Di rumah keluarga Gunadi, dia tak boleh memasak. Karena keluarga itu sudah berlangganan makanan katering. Makanan yang diantar oleh seorang pemuda seumuran anaknya yang terkecil dengan sepeda motor yang dirancang untuk membawa banyak rantang makanan. Supriatun ingat sepeda anaknya laki-lakinya yang boncengannya dipasangi dua buah keranjang untuk mengangkut rumput makanan ternak.
Makanan katering tak disukai oleh Supriatun. Menurutnya, makanan itu kurang bumbu. Terlalu banyak vetsin yang seringkali membuatnya mual. Diam-diam, hampir setiap hari, Supriatun hanya makan berlauk sambal demi menghindari lauk, sayur atau makanan lain yang bagi lidahnya sangat terasa terlalu gurih. Atau hanya ditambah sekerat tempe, tahu. Meski makanan itu juga berasa vetsin juga.
Telah sebulan lebih Supriatun tinggal di keluarga Gunadi. Telah sekian lama pula dia dapat menilai kehidupan rumah tangga Gunadi dan Farida. Terbersit dalam pikirannya ; ternyata kehidupan berkeluarga di desa dan di kota sangat jauh berbeda. Dia teringat sinetron-sinetron dan berita-berita artis yang ditonton di layar tv-nya. Ternyata dunia seperti itu hampir benar adanya. Beberapa hari terkahir ini dia melihat Gunadi dan Farida bertengkar. Sumpah serapah dan kata “cerai, cerai, cerai” berhamburan ke udara. Kalau sudah begitu, dia, tanpa disuruh, segera menyelamatkan Alya. Agar tak melihat pertengkaran ke dua orang tuanya. Menurutnya, orang tua tak baik bertengkar di depan anak. Supriatun mengajaknya bermain sepeda di jalan aspal depan rumah. Namun bila suara pertengkaran itu merembes keluar, membuat beberapa orang yang lewat di depan rumah mereka menengok lalu melempar wajah tanya kepada Supriatun, perempuan itu tak dapat menahan senyum kecutnya.
Meski baru dua bulan, dari pertengkaran-pertengkaran itu Supriatun dapat membaca masalah-masalah yang sering kali dipersoalkan. Di antaranya adalah teguran Gunadi kepada Farida akan berkurangnya perhatian terhadap Alya, lalu keberatan Farida akan kesibukan Gunadi yang kian menjadi setelah Supriatun datang. Laki-laki itu semakin kerap beberapa hari tak pulang dengan alasan bisnis ke luar kota. Dan berdua mereka akhirnya saling menyalahkan.
Supriatun sepenuhnya sadar, kehadirannya di keluarga ini sangat menjadi tumpuan. Sendirian dia menangani Alya, mengantar jemput ke sekolah TK yang hanya tak sampai seratus meter dari rumah, mengurus akuarium dan taman depan, menangani pekerjaan rumah tangga diluar mencuci dan memasak.
Namun, sekuat-kuat hati Supriatun, jebol pula pertahanan perasaannya. Suatu malam dia menangis sedih. Meratapi hidup keluarga Farida dan Gunadi. Terbayang dalam pikirannya sebuah perceraian yang seperti dia tonton di berita-berita artis. Perceraian yang kata-katanya selalu mencuat di setiap pertengkaran Farida dan Gunadi. Perceraian, yang dalam pikirannya, tentu membuat semua sengsara. Alya, anak kecil itu tentu menjadi korban. Lalu bagaimana dengan Ndoro Putri di Solo ? Pasti akan timbul pertanyaan pada dirinya. Tak urung dia pun akan terlibat. Dia takut pula dipersalahkan.
Apa daya Supriatun. Perempuan desa yang pikirannya tentang pernikahan adalah sederhana. Bahwa pernikahan bagaimanapun sengsaranya harus dipertahankan. Seperti dirinya kini yang terbelit persoalan keuangan. Bahu-membahu, Supriatun dan suaminya mencari uang. Bahkan sampai dia meninggalkan suami dan anaknya di desa. Suaminya merelakannya.
Perempuan desa itu kini mulai tak tahan dengan keadaan keluarga Gunadi dan Farida. Terbersit di hati Supriatun untuk berhenti bekerja saja dari keluarga itu. Kembali ke desa menjalani kehidupan apa adanya. Mencari pekerjaan di desa seadanya.
Suatu hari tangis Supriatun didengar oleh Farida yang pulang menjelang tengah malam. Farida terkejut dan agak takut mendengar tangisan lirih di kala malam hendak mencapai puncaknya itu. Mengendap endap dia di dekat kamar perempuan desa itu. Mencari asal suara tangisan itu. Ternyata benar seperti dugaannya. Itu suara tangis Supriatun. Farida mendekati pintu dan mengetuknya.
“Mbak.....mbak...mbak Atun kenapa ?” Tanya Farida.
“Eh...anu....sebentar.....” jawab Supriatun dengan suara lirih dan tergopoh-gopoh. Masih terdengar isakan di sana.
Tak lama pintu dibuka. Dan tampaklah muka sembab perempuan desa itu. Air matanya masih menggenang di pelupuknya. Supriatun memaksakan tersenyum. Lalu dia menghambur ke tubuh Farida. Memeluknya.
Farida sejenak terkejut dan kemudian mendekap tubuh Supriatun.
“Mbak Atun kenapa menangis ?” Tanya Farida.
“Saya sedih, saya ndak kuat kerja di sini,”
“Lho...sedihnya kenapa ? Nggak kuatnya kenapa ?” Tanya Farida yang mulai diserang kebingungan kalau-kalau Supriatun benar-benar tak tahan karena kangen anak dan suaminya.
“Saya sedih....karena Mbak Farida dan Mas Gunadi bertengkar terus. Saya ndak kuat Mbak...Saya mau pulang saja,” kata Supriatun sambil menangis kembali. Tersedu-sedu.
Farida melepaskan pelukannya. Begitu pula Supriatun. Dalam jarak yang amat dekat mereka bersitatap. Mata Farida juga mulai berkaca-kaca. Beberapa menit mereka terdiam. Seperti ada bahasa yang susah disampaikan.
Namun akhirnya, Farida, memecah keheningan sejenak itu, “Mbak Atun...maafkan saya. Saya memahami kesedihan Mbak. Maafkan kami. Kami sendiri sedang meyesuaikan diri dengan kondisi kami sekarang ini, Tapi tolong Mbak....Mbak Atun jangan pulang. Saya sepertinya akan membutuhkan Mbak Atun dalam jangka waktu yang agak lama. Dua hari yang lalu saya mendapat kabar dari dokter kandungan. Sayang sudah isi lagi. Sudah hampir satu bulan. Saya janji deh, nggak akan bertengkar lagi....”
Wajah mereka saling berhadapan. Mata mereka saling menyelami perasaan dalam hati lawan bicaranya. Raut muka Supriatun tampak mulai berubah berbinar, mensyukuri apa yang telah didapat oleh Farida. Kemudian tersenyum dan pelan-pelan mengangguk. Faridapun tersenyum. Dalam keheningan mereka kembali berpeluk. ****
Minggu, 19 September 2010
PUISI
DENDANG KELANA
Titik awal mungkin ada
Tapi bisa juga tiada
Berpencar arah memancar
Berlarik-larik garis
Memutar berubah arah
Menjadi jalan
Menjadi gunung
Menjadi lautan
Menjadi hutan
Menjadi kota
Menjadi desa
Silang sengkarut
Kelak bertemu
Lalu berpisah
Berbagi cerita
Berbagi gembira
Berbagi duka
Berbagi tangis
Berbagi tawa
Kala sendiri merenung
Mematut diri
Di langit malam
Di alun laut
Di arus sungai
Di riak danau
Di hamparan rerumputan
Di gejolak magma pegunungan
Di kelam kabut
Di desir angin
Lalu kembali berkelana
Titik awal mungkin ada
Tapi bisa juga tiada
Bogor 0910
Titik awal mungkin ada
Tapi bisa juga tiada
Berpencar arah memancar
Berlarik-larik garis
Memutar berubah arah
Menjadi jalan
Menjadi gunung
Menjadi lautan
Menjadi hutan
Menjadi kota
Menjadi desa
Silang sengkarut
Kelak bertemu
Lalu berpisah
Berbagi cerita
Berbagi gembira
Berbagi duka
Berbagi tangis
Berbagi tawa
Kala sendiri merenung
Mematut diri
Di langit malam
Di alun laut
Di arus sungai
Di riak danau
Di hamparan rerumputan
Di gejolak magma pegunungan
Di kelam kabut
Di desir angin
Lalu kembali berkelana
Titik awal mungkin ada
Tapi bisa juga tiada
Bogor 0910
Kamis, 09 September 2010
PUISI
KELEKATU
Mejam mata kilau cahaya
Silau tak terkira
Terbang kelekatu mencari suar
Rapuh sayap renta tubuh
Tertatih di rekah musim
Tanpa tanya tanpa peta
hanya naluri temukan inti
berpasrah diri hingga mati
kelekatu, kelekatu
itukah dirimu
Bogor 0910
Mejam mata kilau cahaya
Silau tak terkira
Terbang kelekatu mencari suar
Rapuh sayap renta tubuh
Tertatih di rekah musim
Tanpa tanya tanpa peta
hanya naluri temukan inti
berpasrah diri hingga mati
kelekatu, kelekatu
itukah dirimu
Bogor 0910
Langganan:
Postingan (Atom)